U-KISS Dong Ho akan membuat
fans tertawa dengan aktingnya.
Dong Ho akan membuat penampilan
spesial di tvN Saturday Night Live Korea
episode 13 Oktober mendatang.
Member U-KISS ini akan beradu akting dengan
aktris Kim Jung Nan di sebuah sketsa
dimana Dong Ho akan menerima kasih
sayang berlebihan dari Kim Jung Nan,
yang menyindir kelakuan fans sasaeng dan aksi mereka.
Dong Ho menjanjikan untuk
menunjukkan sisi lain dirinya dalam acara komedi dengan segala yang ia miliki
dari ekspresi hingga adlibs-nya. Pemirsa juga penasaran melihat akting Dong Ho bersama dengan Kim Jung Nan.
Meskipun
jadwalnya padat dengan BIFF (Busan
International Film Festival) dan aktivitas promosi Stop Girl, Dong Ho
setuju untuk menjadi kameo dan terungkap bahwa ia adalah fans berat acara
tersebut.
“Sebagai tambahan
pada senior Kim Jung Nan, Kupikir itu akan menyenangkan jadi aku menantikannya” kata Dong Ho.
0 komentar:
Posting Komentar