Logo Design by FlamingText.com
Logo Design by FlamingText.com

BoA merayakan hari ulang tahun ke-12 sejak debut



Baru-baru ini, penyanyi BoA memposting gambar dengan beberapa kue ulang tahun. Pada tanggal 25 Agustus, BoA memperbaharui Twitter-nya, “Kue  ulang tahun untuk merayakan debut 12 tahun. Ada BoA dan kue Pororo. Terima kasih, “


Sebelum tweet ini, ia telah memposting, “Hari ini adalah ulang tahun ke-12 sejak aku debut. Waktu berjalan dengan sangat cepat seperti peluru, tapi aku ingin mengucapkan terima kasih untuk merayakan ulang tahun denganku. Sejujurnya, menghitung jumlah perayaan sudah bukan menjadi seperti hal yang besar, tapi aku berjanji untuk membayar cinta  dan dukungan kalian dengan musik dan penampilan terbaik . Terima kasih banyak. “

Penggemarnya berkomentar: “Selamat untuk ulang tahunmu yang ke 12!”, ”BoA terlihat begitu cantik hari ini.”  BoA saat ini sedang sibuk untuk  promosi lagu “Only One” dan mempersiapkan untuk season kedua dari SBS K Pop Star.

0 komentar: