G-Dragon akan menjadi
bintang tamu di episode spesial ‘Infinity
Company‘ untuk episode mendatang MBC ‘Infinity
Challenge‘! Sebuah preview untuk episode mendatang ini ditayangkan pada
tanggal 22 September.
Di episode
mendatang, G-Dragon memainkan peran
rookie yang direkrut di antara karyawan perusahaan lainnya. Tujuan episode ini
adalah untuk membuat Presiden Yoo
tertawa meskipun ia mengatakan, “Aku benci tertawa ketika itu tidak lucu”
. Karyawan perusahaan akan mengobarkan peperangan melawan satu sama lain mencoba
untuk membuatnya tertawa dan kisah perekrutan rookie akan dijalankan pada waktu
yang sama.
G-Dragon akan merasakan gaya hidup rookie yang
ketat, namun episode ini juga menampilkan balas dendamnya selama makan malam
bersama perusahaan dan waktu dimana ia diperbolehkan untuk berbicara dengan
kurang hormat kepada rekan kerja dengan pangkat yang lebih tinggi.
Tonton preview
episode minggu depan di bawah ini!
0 komentar:
Posting Komentar